Hadirnya Miss Universe Switzerland 2022, Warnai Bersih Nagari Hari Jadi Ke 817 Kabupaten Tulungagung

Atasnama Pemkab Tungagung, Bupati Maryoto mengucapkan terimakasih. Ucapan tersebut juga diperuntukkan kepada semua pihak yang telah mendukung atas terselenggaranya bersih nagari dalam peringatan hari hadi Kabupaten Tulungagung ke 817 ini.

Bupati Tulungagung mengucapkan selamat datang kepada serombongan Miss Universe Switzerland.

“Wellcome to Tulungagung, Thank you very much,” ucapnya.

Bupati Maryoto berharap, dengan hadirnya Miss Universe tersebut dengan memperkenalkan produk UKM, pariwisata, seni maupun budaya Tulungagung diharapkan kedepan bisa menggugah perekonomian masyarakat.

“Hingga dapatnya memperkenalkan Kabupaten Tulungagung bisa terkenal di kancah internasional,” harapnya.

Bupati Tulungagung mengungkapkan, Hari jadi ke 817 ini mengusung tema, Dengan Peringatan Hari Jadi Kita Wujudkan Kabupaten Tulungagung Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat.

“Dengan begitu, mari kita bulatkan tekat untuk bersatu saling bahu membahu goyong royong membangun Tulungagung mewujudkan Kabupaten Tulungagung yang ayem tentrem mulyo lan tinoto,” pungkasnya.

Diakhir kegiatan, tumpeng raksasa yakni Buceng Lanang dan Buceng Wadon diarak keluar pendopo, dan diperebutkan oleh warga masyarakat. (Agus)

Komentar