Kiat sukses Di Usia Muda Ala Indah Nurmalia

Menjadi pebisnis di usia muda mungkin merupakan mimpi bagi sebagian orang. Namun kenyataannya tentu tak semudah itu. Menentukan ide bisnis, mencari modal, hingga menjalankan bisnis membuat sebagian besar orang mundur teratur mengurungkan niatnya menjadi pebisnis. Tak jarang banyak pula yang memilih untuk bekerja terlebih dahulu untuk mengumpulkan pengetahuan dan modal baru kemudian mendirikan bisnis di usia 30-an.

Namun apa yang di lakukan Indah Nurmalia dapat kita jadikan contoh.

Di usianya yang masih 17 tahun, Indah membangun bisnis minuman collagennya sendiri.

Berbadan usaha PT Indah Inhanania Jaya dengan nama brand Inhanania itulah Indah membangun jalan setapak menuju tangga kesuksesannya.

Ide bisnis tersebut didapati atas kebutuhan dirinya sendiri. Minuman collagen adalah hal yang menurut Indah adalah kebutuhan tubuh untuk menjaga kesehatan dan kecantikan.

“Saya rutin mengkonsumsi minuman collagen untuk menjaga kesehatan dan juga kulit, lama kelamaan merasa bahwa mungkin ini adalah ide usaha yang cukup bagus untuk dijalankan”, ungkap gadis kelahiran Juli 2005 tersebut.

Meski baru merintis dan usia dirinya tergolong cukup muda, Indah optimis bahwa binsis tersebut dapat berjalan secara professional.

“Proses produksi di kerjakan oleh perusahaan pihak ketiga yang berlokasi di Sidoarjo, sedangkan pengemasan dilakukan di Jakarta” tambahnya.

Sebagai seorang Gen-Z ( generasi kelahiran 1996-2009 ) yang terbiasa dengan internet, inhanania tentunya mengandalkan penjualan melalui website resminya di inhanania.com

“Saya berharap 2023 ini menjadi awal yang baik dan kami dapat bertumbuh dan memberikan lapangan pekerjaan seluas-luasnya” ucap Indah.

Indah Nurmalia yang saat ini masih bersekolah di SMKN 16 Jakarta di kejuruan OTKP menunjukan bahwa menjadi pengusaha tidak harus menunggu tua, nemun bergantung pada kemauan serta kegigihan kita dalam mewujudkan ide. (*/dirman)

Komentar