Korem 083/Bdj Peringatan Nuzulul Qur’an 1446 H dan Buka Puasa Bersama Anak Disabilitas

Malang,Teraskata.com – Dalam rangka memperingati Nuzulul Qur’an 1446 H / 2025 M, Korem 083/Bdj menggelar acara keagamaan sekaligus berbuka puasa bersama anak-anak disabilitas. Kegiatan ini berlangsung di Makorem 083/Bdj, Jl. Bromo No. 17, Kota Malang, pada Selasa (18/3/2025). Acara tersebut dihadiri langsung oleh Danrem 083/Bdj, Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.I.P., M.Sos., yang didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 083 PD V/Brw, Ny. Ria Setyo Wibowo.

Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan saritilawah, kemudian dilanjutkan dengan pemberian tali asih kepada anak-anak disabilitas. Setelah itu, digelar ceramah agama yang mengupas makna Nuzulul Qur’an sebagai pedoman hidup umat Islam. Menjelang berbuka, seluruh hadirin menikmati hidangan buka puasa bersama, yang dilanjutkan dengan salat maghrib berjamaah.

Dalam sambutannya, Danrem 083/Bdj, Kolonel Inf Setyo Wibowo, menekankan pentingnya kegiatan ini dalam memperkuat nilai-nilai kebersamaan, solidaritas, dan kepedulian sosial di lingkungan TNI. “Semoga acara ini menjadi ajang untuk menebarkan kebaikan dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama, khususnya kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujar Danrem.

Lebih lanjut, Danrem juga mengajak seluruh prajurit dan keluarga besar Korem 083/Bdj untuk mengambil hikmah dari bulan Ramadan serta Nuzulul Qur’an. “Inti dari peringatan ini adalah untuk meneguhkan kembali ajaran Al-Qur’an dan sunnah Nabi Muhammad SAW sebagai pedoman dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada bangsa serta Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tutupnya.

Acara ini tidak hanya menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara prajurit TNI dan masyarakat, tetapi juga wujud nyata kepedulian sosial Korem 083/Bdj terhadap anak-anak disabilitas. Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus dilakukan sebagai bentuk kontribusi nyata dalam membangun kebersamaan dan keharmonisan sosial. ( Met )

Komentar