Tulungagung,Teraskata.com — Jelang Pilkada 2024, dukungan warga masyarakat kepada Ketua DPC partai Gerindra Kabupaten Tulungagung, Ahmad Baharudin, untuk maju sebagai calonkan Bupati Tulungagung kian meningkat, diantaranya dari komunitas konco ngopi yang anggotanya berasal alumni SMK di Tulungagung tahun 1993.
Dukungan tersebut disampaikan dalam acara ” Ngopi Gayeng Nyambung Roso” yang bertempat disalah satu Warkop di wilayah Kecamatan Kauman, Sabtu (03/08/2024) malam.
Eko Nyono (50) salah satu alumni asal kecamatan Boyolangu mengatakan dirinya bersama teman – temannya sudah bertekad untuk mendukung penuh Ahmad Baharudin maju mencalonkan Bupati Tulungagung di Pilkada serentak 2024. Ia menganggap Ahmad Baharudin adalah sosok pemimpin muda yang bisa membawa perubahan dan kemajuan kabupaten Tulungagung di masa mendatang.
“Dalam beberapa kali pencalonan di Pileg sebelumnya, pak Bahrudin selaku Ketua DPC Gerindra Tulungagung sudah terbukti sukses terpilih dua kali menjadi anggota dan Wakil Ketua DPRD Tulungagung, dan berhasil menambah kursi di dewan dari 6 menjadi 8 kursi. Selain itu dalam Pilpres 2024 kemarin juga telah memberikan sumbangsih atas kemenangan pasangan Prabowo – Gibran,” ucapnya.
Untuk itu ia berharap, dalam Pilkada serentak 2024 nanti bisa melahirkan sosok pemimpin muda yang mampu membawa Kabupaten Tulungagung menjadi lebih baik dan maju dalam segala bidang.
“Kami yakin pak Baharudin adalah sosok yang tepat untuk menjadi pemimpin di Kabupaten Tulungagung. Karena apa, beliau adalah seorang pengusaha muda yang juga berpengalaman di kepartaian dan di organisasi keagamaan” imbuhnya.
Eko menambahkan, dirinya bersama teman temannya juga telah siap menggalang dukungan masyarakat di berbagai wilayah untuk pemenangan Ahmad Baharudin di Pilkada mendatang.
“Yang jelas, kami bersama teman teman yang berasal dari berbagai wilayah Kecamatan yang ada di Tulungagung siap mendukung pak Bahrudin
maju mencalonkan Bupati dalam Pilkada 2024,” tandasnya.
Sementara itu Ahmad Baharudin dalam kesempatan tersebut menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah menyambut baik dan memberikan dukungan kepada dirinya untuk maju di Pilkada 2024.
“Yang jelas saya ucapkan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat yang telah memberikan dukungan kepada saya, dan tentunya saya akan menjaga amanah ini untuk saya maju di Pilbup nanti, demi mewujudkan Tulungagung yang Toto Tentrem,” tuturnya.
Disinggung terkait calon pasangan yang akan mendampinginya dalam Pilkada nanti, Bahrudin mengaku saat ini pihaknya masih menjalin komunikasi dengan sejumlah parpol lainnya.
“Calon pasangannya, Insyaallah sudah ada, tunggu ya, pasti akan saya beritahu pada saat deklarasi nanti,” pungkasnya. (Agus)
Komentar