TERASKATA.Com,Kediri– Setelah libur lebaran dan cuti bersama hari raya Idul Fitri 1443 hijriah, Pemerintah Kota Kediri menggelar apel gabungan perdana dipimpin langsung oleh Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar di halaman Balaikota, Senin (9/5/2022).
Kegiatan apel bersama diikuti oleh Sekretaris Daerah Kota Kediri Bagus Alit, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kediri Ferry Silviana Abu Bakar, Ketua Dharma Wanita Persatuan Novita Bagus Alit, Kepala BUMD Kota Kediri, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan seluruh pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah Pemerintah Kota Kediri.
Pada kesempatan itu Wali Kota Kediri mengucapkan, taqabbalallahu minna wa minkum, minal aidin wal faizin mohon maaf lahir dan batin.
Selanjutnya Walikota berterima kasih kepada seluruh pegawai yang tetap bertugas di saat cuti bersama, seperti Satpol PP, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan lainnya.
Mengingat hal itu merupakan tugas berat. Karena ketika yang lain sedang berlibur, tapi harus tetap bekerja.
Walikota juga mengingatkan tentang beberapa hal penting untuk dijadikan pedoman, di antaranya, saat ini mulai ramai, artinya pertumbuhan perkonomian di Kota Kediri mulai berjalan dengan baik.
Serta perlu digarisbawahi sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia bahwa harus cinta produk Indonesia, jadi pakai produk lokal dan dahulukan membeli produk lokal.
Komentar