Pemkot Kediri Gelar Criterium dan Pushbike Challenge 2022

TERASKATA.Com, Kediri– Sebagai upaya generasi atlet muda dan kebugaran jasmani, Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri dalam hal ini Dinas Budaya Pariwisata dan Olahraga (Disbudparpora) menyelenggarakan “Criterium dan Pushbike Challenge 2022”.

Kegiatan yang dilaksanakan secara bertahap di arena GOR Jayabaya diikuti ratusan peserta yakni 200 peserta criterium, dan 300 peserta pushbike dari berbagai daerah di pulau Jawa, serta memperebutkan hadiah total senilai ratusan juta rupiah.

” Kegiatan diselenggarakan Sabtu dan Minggu dimana peserta akan memperebutkan hadiah total Rp 100 juta. Pendaftaran sendiri dilakukan secara online, sesuai data yang kita peroleh paling timur dari Kabupaten Lumajang sedangkan dari barat berasal dari Jakarta, Bekasi,” Kata Kepala Disbudparpora Zachrie Ahmad, Sabtu (5/11/2022).

Menurutnya, tujuan diselenggarakannya kegiatan perlomba criterium dan pushbike challenge 2022 adalah menarik masyarakat untuk menjaga kesehatan dengan cara bersepeda, sekaligus mencetak bibit atlet muda.

” Supaya masyarakat sejak usia dini, dimana peserta minimal yang ikut berusia 2 tahun bisa mengenal dan mencintai olahraga,” terangnya.

Lanjut Zachrie terdapat 12 kategori yang dilombakan. Yakni, Boys FFA Max 2014, Girls FFA Max 2014, Boys 2020, Girls 2020, Boys 2016, Girls 2016, Boys 2018, Girls 2018, Boys 2017, Girls 2017, Boys 2019, dan Girls 2019.

Terakhir Zahrie menambahkan, adanya respon antusiasme masyarakat yang luar biasa dalam kegiatan perlombaan tersebut, Disbudparpora Kota Kediri, berencana akan mengadakan acara serupa pada tahun mendatang.

” Ketika kita melihat antusias masyarakat datang ke perlombaan ini, kita akan mencoba mengadakan kembali kegiatan serupa. Dengan konsep lebih menarik dan baik lagi seperti dibuat series 1 dan 2 serta seterusnya, ” tutupnya. (Mad).

Komentar