Perbaikannya Ruas Jalan di Dusun Kalituri Desa waung Telah Selesai Dikerjakan Dinas PUPR Tulungagung

Dihubungi terpisah, Kepala Dinas PUPR Tulungagung, Dwi Hari Subagyo, S.STP, melalui Sekretarisnya, Agus Sulistiono, ST, MT, membenarkan telah dilakukannya pemeliharaan berkala pada ruas jalan di dusun kalituri Desa waung sepanjang 600 meter dengan lebar 3 meter.

Menurutnya, pemeliharaan berkala pada ruas jalan di dusun kalituri Desa waung yang sudah selesai dikerjakan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengelolaan Jalan dan Jembatan Tulungagung mulai Tanggal 7 Oktober s/d 15 Oktober 2024 tersebut merupakan bentuk perhatian pemerintah kabupaten Tulungagung agar warga masyarakat pengguna jalan merasa nyaman dan sekaligus untuk mengurangi terjadinya kecelakaan.

“Jadi, selain untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat dalam bidang transportasi, juga sebagai bentuk upaya Pemerintah untuk meningkatkan kualitas dan keselamatan warga masyarakat pengguna jalan,” ujarnya.

Dengan adanya kualitas jalan yang baik, lanjut Agus, mobilitas warga masyarakat juga akan semakin lancar sehingga bisa memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

“Hal ini sebagai bentuk komitmen dan keseriusan pemerintah Kabupaten Tulungagung dalam meningkatkan kelayakan infrastruktur sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Komentar