Suasana Haru Warnai Pisah Sambut Kapolres Tulungagung

TERASKATA.Com,Tulungagung– Pelaksanaan pergantian pimpinan merupakan proses regulasi personil dalam penataan yang berdasarkan kinerja dalam lembaga institusi Polri. Hal tersebut nampak saat dilaksanakan acara pisah sambut Kapolres Tulungagung dari AKBP. Handono Subiakto, kepada AKBP. Eko Hartanto, yang diselenggarakan di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso. Selasa, (12/7/2022) malam.

Pergantian orang nomor satu di tubuh Polres Tulungagung, yang dihadiri Bupati Tulungagung, Drs. Maryoto Birowo, M.M., Wakil Bupati, Forkopimda, Sekdakab, Kepala OPD, pimpinan BUMN/BUMD, segenap tokoh agama, tokoh masyarakat, kalangan pengusaha, awakmedia dan segenap tamu undangan tersebut diwarnai suasana haru, saat AKBP. Handono, memberikan sambutannya.

Bahkan cukup lama Ia terdiam tanpa kata dan sempat meneteskan air mata haru, merasa berat melepaskan suasana guyub rukun kabupaten Tulungagung yang aman, nyaman, tentram dan kondusif.

“Sekali lagi mohon maaf, saya sampai kebawa emosi karena begitu sayangnya dengan Tulungagung,” ucapnya.

Handono mengaku, selama 1 Tahun 8 Bulan menjabat di Tulungagung, semuanya sudah seperti saudara sendiri, bahkan Bupati Maryoto Birowo, sudah Ia anggap seperti orang tuanya sendiri.

“Hal inilah yang mengukir sebuah kenangan hidup yang sulit dilupakan, dengan kepindahan tugas ini bisa diungkapkan seperti kata “ditinggal pas sayang-sayang e,” terang Handono.

“Saya pamit undur diri dari Kabupaten Tulungagung, untuk melanjutkan dan meniti karir selanjutnya. Kalau masa Pendemi Covid-19 ada 3 M dan 3 T. Tapi kalau hari ini hanya 3 M, pertama memaafkan, kedua menjaga silaturrahmi, ketiga mendoakan. Kepada Kapolres baru, saya mengucapkan selamat datang di Kabupaten Tulungagung, Kabupaten yang Ayem Tentrem Mulyo Lan Tinoto yang insyaallah suasana Kabtibmasnya kondusif,” ungkapnya.

Komentar