Madiun,Teraskata.com – Dalam rangka stabilitas harga dan meringankan beban masyarakat Kabupaten Madiun, Pemkab Madiun melalui Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro (Disperindagkop UM) Kabupaten Madiun menggelar Operasi Pasar Murah dengan harga terjangkau dan berkualitas.
Kegiatan operasi pasar murah kali ini diadakan di Balai Desa Sogo, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun. Senin (17/3/25).
Antusiasme warga Desa Sogo sangat besar sekali dengan rela antri untuk membeli bahan pokok di pasar murah.
Kepala Disperindagkop UM Kabupaten Madiun, Indra Setiawan saat dihubungi awak media Teraskata mengatakan pasar murah ini bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau menjelang Lebaran.
“Kegiatan ini kami laksanakan untuk meringankan beban masyarakat, terutama di tengah kenaikan harga bahan pokok menjelang hari Raya Idul Fitri 1446 H,” ujarnya.
“Adapun tujuan menggelarpasa murah ini antara lain : Meningkatkan daya beli masyarakat, menyediakan komoditi dengan harga terjangkau, ” imbuhnya.
Disperindagkop.UM Kabupaten Madiun dalam pasar murah ini menyediakan :
1. Beras 600 kg harga 48.000 per 5 kg,
2. Minyak 800 liter harga 15.500 per liter,
3. Gula 800 kg harga 14.250 per kg,
4. Telur 250 kg harga 22.500 per kg,
5. Bawang putih 100 kg harga 15.500 per 1/2 kg,
6. Cabe 20 kg harga 5.500 per ons.
Dengan adanya program pasar murah ini, Pemerintah Kabupaten Madiun berharap dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau, sekaligus menekan lonjakan harga menjelang Idul Fitri.
Sementara itu salah satu warga Desa Sogo, Sri Hartutik RT 27/ RW. 06 mengaku sangat senang dan terbantu dengan adanya pasar murah ini.
“Pasar murah yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Madiun ini sangat bermanfaat bagi kami, karena harganya lebih murah dibandingkan di pasaran. Apalagi diadakan pada waktu yang tepat menjelang Lebaran,” tutupnya. (Sur).
Komentar