Madiun,Teraskata.com – Pesta Demokrasi di Indonesia yang tengah dilaksanakan adalah proses dan tahap untuk menentukan pemimpin negara dalam lima tahun ke depan.
Ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Kota Madiun H Mas’ud Yahya mengatakan, sebagai warga negara Indonesia (WNI) berhak untuk melakukan Pemilihan Umum (Pemilu) untuk menentukan pemimpin negara dalam lima tahun ke depan. Jum’at,(23/2/2024).
Pesta demokrasi selain memilih Presiden Republik Indonesia dan Wakil Presiden Republik Indonesia, juga memilih calon anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota, pada hari Rabu (14 /2024).
H Mas’ud Yahya Menghimbau Khususnya Jamaah Masjid di Kota Madiun, Mari kita tunggu hasil resmi dari KPU. Untuk itu kita harus tetap menjaga keamanan dan lingkungan yg kondusif, Jangan mudah terprovokasi oleh isu dan informasi yang tidak bertanggung jawab yang bisa memecah belah bangsa dan memecah belah ukhuwah islamiyah.
“Mari masjid kita jadikan sebagai pelopor ukhuwah islamiyah. NKRI Harga mati,” pungkas H Mas’ud Yahya. (SR)
Komentar